A. Pengertian Teks Prosedur
Secara umum, teks prosedur adalah langkah-langkah suatu aktivitas atau kegiatan untuk menyelesaikan suatu pekerjaan. Teks prosedur ini dibutuhkan sebagai panduan bagi seseorang dalam membuat atau menyusun sesuatu.
B. Struktur Teks Prosedur
Dalam penyusunannya, teks prosedur memiliki struktur yakni:
1. Judul
2. Tujuan
3. Material (bisa berupa alat, bahan, atau cara)
4. Langkah-langkah
4. Penutup
c. Aspek Kebahasaan Teks Prosedur
· Menggunakan pola kalimat perintah (imperatif).
Kalimat perintah merupakan kalimat yang mengandung makna meminta/ memerintah seseorang untuk melakukan sesuatu.
Contoh :
Tolong matikan kran air itu!
Jangan membuat ribut, anak-anak!
Saya minta kerjakan tugasmu tepat waktu!
· Menggunakan kata kerja aktif.
Kata kerja yang memberikan suatu tindakan kepada objeknya misalnya :
Menyiram
Membungkus
Melempar dan lain – lain.
Menggunakan kata penghubung (konjungsi) untuk mengurutkan kegiatan.
Kata penghubung yang menyatakan waktu kegiatan yang hadir dan bersifat kronologis.Contoh:
Selanjutnya, berikutnya, kemudian , lalu , setelah itu.
Menggunakan kata keterangan untuk menyatakan rinci waktu, tempat dan cara yang akurat.
Contoh
Ibu mengiris lobak menggunakan pisau tajam.
inta menyiram bunga dengan tangki air miliknya.
Aku harus pergi ke rumah paman sekarang.
Kata bilangan
Contoh : kedua, ketiga, pertama dll
PETUNJUK
Kerjakanlah tugas pada link LKPD di bawah ini!
Comments